Rektor UNP: Mahasiswa yang Tidak Bisa Memanfaatkan Teknologi akan Tertinggal

Rektor UNP: Mahasiswa yang Tidak Bisa Memanfaatkan Teknologi akan Tertinggal

Dikutip dari Ganto.co – Universitas Negeri Padang (UNP) menyelenggarakan Kuliah Umum dengan tema “Tantangan dan Dinamika Ketenagakerjaan di Era Digital” di Auditorium UNP, Rabu (25/10).

Acara ini turut dihadiri oleh Rektor UNP Prof. Ganefri P.hD, Sekretaris Jenderal Kementerian Ketenagakerjaan RI, Prof. Drs. Anwar Sanusi,MPA, Ph.D., dan Dekan Fakultas Pariwisata dan Perhotelan (FPP) UNP Prof. Dra. Asmar Yulastri, M.Pd., Ph.D.

Acara ini ditujukan untuk seluruh mahasiswa yang terdiri dari penerima KIP Tahun 2021, 2022, dan mahasiswa pengusul KIP Tahun 2023 dari masing-masing Fakultas.

Kuliah umum ini, dibuka secara resmi oleh Rektor UNP Prof. Ganefri P.hD, yang dalam sambutannya menyebutkan bahwa materi yang akan diberikan oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Ketenagakerjaan RI, bisa memotivasi mahasiswa untuk menyelesaikan studinya tepat waktu.

“Kemajuan-kemajuan teknologi digital yang awalnya dianggap sebagai distraction, tetapi pada saat ini tidak bisa dipungkiri, bahwa dengan adanya teknologi digital sekarang banyak lapangan-lapangan pekerjaan yang baru terutama yang terkait dengan digitalisasi. Oleh sebab itu, adik-adik mahasiswa yang tidak bisa memanfaatkan teknologi dalam kesehariaannya akan tertinggal termasuk dalam pelaksanaan perkuliahan,” jelasnya.

Ganefri jug menyampaikan berharapannya agar acara ini dapat bermanfaat guna menambah wawasan yang luas bagi mahasiswa.

“Saya berharap, dengan dilaksanakannya acara ini dapat memperluas wawasan seluruh mahasiswa yang turun ikut serta pada hari ini,” harapnya.

Ganefri menutup sambutannya dengan nasihat dan semangat positif untuk generasi muda yang turut menghadiri acara ini.

“Semoga dengan acara ini, adik-adik mahasiswa dapat mempersiapkan dirinya untuk menghadapi tantangan di era digitalisasi ini dan tantangan lapangan pekerjaan yang terus berkembang hingga saat ini,” tutupnya.

Sumber : https://www.ganto.co/berita/5595/rektor-unp-mahasiswa-yang-tidak-bisa-memanfaatkan-teknologi-akan-tertinggal.html