Visi PSMPM

Program Studi Magister Pendidikan Matematika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Universitas Negeri Padang (PSMPM FMIPA UNP) adalah satu dari lima program studi S2 di FMIPA UNP. Penyelenggaraan PSMPM FMIPA UNP dimulai pada tahun akademik 2004/2005 dalam bentuk Konsentrasi Pendidikan Matematika di bawah Program Studi Teknologi Pendidikan PPS UNP. Pada tahun akademik 2014/2015 Konsentrasi Pendidikan Matematika sudah menjadi sebuah program studi berdasarkan SK Menteri Pendidikan dan Kebudayaan No. 060/ P / 2014 tanggal 27 Februari 2014. Pada saat ini, PSMPM FMIPA UNP telah terakreditasi oleh Badan Akreditasi Nasional (BAN) dengan nilai C.

Visi PSMPM FMIPA UNP selaras dengan visi Universitas dan Fakultas seperti tercantum di bawah ini:

Visi UNP Menjadi universitas unggul dikawasan Asia Tenggara di bidang ilmu kependidikan, ilmu pengetahuan,  teknologi, olahraga, dan seni pada tahun 2020 berdasarkan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa
Visi FMIPA UNP Menjadi fakultas unggul dalam bidang kependidikan dan ilmu MIPA pada tahun 2020 berdasarkan iman dan takwa
Visi Program Studi Menjadi program studi bereputasi dalam menghasilkan magister pendidikan matematika yang professional dan kompetitif di tingkat nasional pada tahun 2021

Visi PSMPM FMIPA UNP telah selaras dengan Rencana Strategis (RENSTRA) Universitas dan dijabarkan melalui Rencana Operasional (RENOP) Universitas dan Fakultas MIPA dengan sasaran dan target yang terukur.