Infitech Siap Buka Lima Pertemuan untuk Kelas Online Pembuatan Website dengan CMS

Infitech Siap Buka Lima Pertemuan untuk Kelas Online Pembuatan Website dengan CMS

Dikutip dari Ganto.co – Infinite Teknologi (Infitech) membuka kelas online Pelatihan Pembuatan Website dengan CMS WordPress yang dihadiri oleh 30 orang peserta via zoom meeting pada Sabtu (10/8).

Ketua Umum Infitech, Tsaqif Luthfan mengatakan kegiatan ini sebagai bentuk upaya peningkatan kompetensi diri.

“Pelatihan ini kami rancang sebagai bentuk upaya peningkatan kompetensi diri khususnya dalam website yang sekarang dan nantinya populer,” ucapnya.

Pembina Infitech, Habibullah S.Pd., MT., menjelaskan tujuan yang hendak dicapai dari kegiatan ini dan berharap 30 peserta yang hadir berdasarkan proposal yang tertera dapat mengikuti kegiatan dengan serius.

“Kegiatan ini dilaksanakan dalam beberapa kali pertemuan, ada lima kali. Tujuan yang dapat dicapai apabila serius mengikuti kegiatan ini adalah bisa berkreativitas, berinovasi, hingga meningkatkan kemampuan Teknologi Informasi (TI),” jelasnya.

Habibullah juga berharap mahasiswa dapat membuat website yang bagus.

“Diharapkan nantinya, mahasiswa dapat membuat website yang bagus, karena website ini banyak kegunaannya, selain untuk media informasi dan komunikasi,” harapnya.

Perwakilan dari Kemahasiswaan, Jumargus S.Pd., memberikan apresiasi khusus untuk Infitech yang telah berkontribusi dan aktif memberikan informasi ke bagian kemahasiswaan.

“Kami selaku pimpinan universitas memberikan apresiasi khusus untuk Infitech yang telah memberikan kontribusi kepada kita. Infitech aktif memberikan informasi dan update kepada kita di bagian kemahasiswaan,” ucapnya.

Jumargus juga berharap adanya terobosan baru yang dibuat karena banyaknya kebutuhan yang ditunggu universitas dari hasil ini

“Kita berharap, pelatihan website ini tidak hanya untuk individu, tetapi kita menunggu terobosan baru yang dibuat, banyak kebutuhan yang ditunggu universitas dari hasil ini,” harapnya.

Sumber : https://www.ganto.co/berita/6001/infitech-siap-buka-lima-pertemuan-untuk-kelas-online-pembuatan-website-dengan-cms.html